Studi Banding Duta SMA Negeri 1 Turen ke Unmer Malang

Studi Banding Pengembangan Potensi Duta Sekolah SMAN 1 Turen 22 September 2021 berlokasi di Universitas Merdeka Malang.

Dikarenakan Ibu Kepala Sekolah Berhalangan Mendampingi agenda tersebut, di kesempatan kali ini diwakili oleh Bapak Drs. Damiran selaku Waka Humas, jajaran Staf Humas, dan bersama 8 Siswa Siswi Duta Sekolah SMAN 1 Turen (kangmas nimas smanere)

Terima kasih Kepada Pihak Universitas Merdeka Malang telah menerima Keluarga Besar SMAN 1 Turen dalam kesempatan ini.
Acara yang dibuka langsung oleh Ibu Wakil Rektor 2 yakni Ibu Prihat Assih, S.E., M.Si., Ak., CSRS. dan Dilanjut Sharing Ilmu terkait program Duta sekolah bersama Biro Humas UNMER ibu Dr. Ana Mariani, S. Sos, M. Si.
Membahas beberapa point tujuan kegiatan diantaranya:

  1. Mengembangkan wawasan tentang program pengembangan potensi duta sekolah
  2. Meningkatkan pengetahuan duta sekolah terkait potensi yang harus dikembangkan sebagai ikon citra positif sekolah.

Tak lupa kami sampaikan terima kasih pula kepada Kakak-kakak Duta UNMER @dutakampusunmer atas sharing ilmu dan sambutan hangatnya.
Semoga kedepan dapat berjumpa kembali untuk pengembangan potensi pemuda pemudi khususnya di Jawa Timur.

Jayalah SMA-Ku
Tegaklah Berdiri
SMAN 1 TUREN
MITREKA EKA PRAYA